Tas untuk event merupakan tas yang sering dijadikan sebagai souvenir atau tanda terima kasih pada tamu yang terlah hadir pada suatu acara. Mengapa tas? Hal ini dikarenakan bahwa pemberian tas kepada seluruh pihak yang terkait dalam sebuah acara terkesan lebih praktis serta dapat dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari.
Manfaat Tas Event untuk Sebuah Acara
Apabila Anda tengah merencanakan untuk mengadakan event di momen istimewa, Anda bisa menggunakan tas sebagai souvenir untuk dibagikan ke tamu undangan. Selain itu, tas juga dapat dijadikan sebagai medium sosialisasi kepada pihak yang akan dilibatkan dalam acara tersebut. Beberapa jenis tas pun bisa digunakan untuk dijadikan sebagai tas event, misalnya dengan menggunakan goodie bag, tote bag, drawstring bag atau tas serut, tas punggung, serta jenis tas yang lainnya.
Lalu apa saja manfaat dari tas untuk event itu sendiri? Di bawah ini, Anda akan mengetahui berbagai manfaat tas untuk event jika dijadikan sebuah souvenir yang diberikan kepada para tamu undangan:
1. Untuk Mendukung Acara yang Dilangsungkan
Tas untuk event biasanya akan diberikan kepada para tamu undangan. Salah satu manfaatnya adalah untuk mendukung acara yang yang dilangsungkan. Selain itu, jenis tas yang satu ini pun dapat merupakan sebuah simbolis sebagai pendukung acara tersebut.
2. Sebagai Pengingat Suatu Momen
Selain sebagai simbol bagi keberadaan sebuah acara yang dilangsungkan, tas tersebut pun dapat dijadikan untuk cendra mata atau sebagai tanda terima kasih kepada para tamu undangan yang telah datang. Tak hanya itu, tas tersebut juga dapat membuat instansi atau pengada acara event semakin dikenal (jika ini acara yang diadakan oleh sebuah lembaga).
3. Dapat Digunakan untuk Kegiatan di Luar Acara
Tas merupakan salah satu kebutuhan hampir tiap orang. Maka dari itu, jika Anda melangsungkan sebuah acara dan menjadikan tas sebagai souvenirnya, tas akan sangat berguna untuk aktivitas di luar acara yang telah diselenggarakan.
Acara bagi Kebutuhan PembuatanTas untuk Event
Berikut ini adalah berbagai macam jenis acara yang membutuhkan tas untuk event sebagai souvenir:
1. Pernikahan
Tas bisa dijadikan sebagai alternatif untuk memberikan cendra mata kepada para tamu undangan yang datang ke pesta pernikahan. Biasanya, jenis tas yang bisa digunakan untuk hal tersebut di antaranya adalah pouch, goodie bag, tote bag, dan yang lainnya.
Selain untuk dijadaikan souvenir pernikahan, beragam jenis tas tersebut digunakan untuk membuat hal lainnya, misalnya tas dalam bentuk undangan pernikahan.
2. Diklat atau Pelatihan
Tas untuk event juga bisa digunakan dalam acara diklat atau pun pelatihan. Biasanya tas tersebut digunakan sebagai fasilitas bagi para pesertanya. Jenis tas yang dipakai antara lain tas punggung atau ransel dan tas laptop.
3. Ulang Tahun Anak
Acara Selanjutnya yang biasa menggunakan tas untu event adalah ulang tahun anak. Apabila Anda berencana untuk mengadakan acara ulang tahun anak, terkadang bingung apa yang mesti dijadikan souvenir atau tas untuk kantung makanan (snack) dalam acara tersebut. Tas event jenis ini dapat Anda gunakan. Pada umumnya, jenis tas yang digunakan adalah sejenis goodie bag.
4. Promosi dan Peluncuran Produk
Sebuah perusahaan biasnaya sering mengadakan event atau acara, misalnya untuk promosi atau pengenalan produk ke khalayak umum. Tas juga dapat digunakan sebagai media promosi brand produk.Bisanya, tas digunakan untuk souveni. Untuk event seperti ini Anda dapat menggunakan jenis tas promosi dalam bentuk goodie bag, tote bag, pouch, dll.